getwallpapers.com |
Jadi, penasaran siapa saja nih shinobi pengguna jutsu teleportasi yang pernah ada ?
Kalau begitu, simak ulasan Admin berikut ini :
Baca juga : |
|
1. Hagoromo Outsutsuki
Putra dari Kaguya dan kakak dari Hamura ini ternyata masuk dalam salah satu shinobi pengguna jutsu teleportasi lho. Apa yang membuatnya dapat memasuki kategori ini ? Hal ini dikarenakan ia dapat berpindah dimensi ke dunia nyata ketika perang dunia shinobi berlangsung. Tak lama setelah membagikan cakra kepada Naruto dan Sasuke, Hagoromo muncul dari dalam potongan tubuh Madara dan sempat membuat kaget 4 Hokage terdahulu.
2. Tobirama Senju
Seorang berdarah Senju ini adalah pencipta jutsu teleportasi yang digunakan oleh Minato Namikaze, Hokage Keempat. Adik dari Hashirama Senju ini terlihat sangat lihai menggunakan jutsu teleportasi yang ia buat sendiri. Ini terlihat ketika ia menggunakan jutsu teleportasinya ketika bertarung melawan adik dari Uchiha Madara. Menggunakan jutsu tersebut, Tobirama dapat mengalahkan adik dari Uchiha Madara sehingga menyebabkan adik dari Uchiha Madara meninggal dunia.
3. Minato Namikaze
Berdarah klan Namikaze dan dibesarkan di lingkungan Uchiha membuatnya dapat menguasai jutsu dengan mudah. Hal ini terbukti dengan kecerdasannya tersebut. Minato, adalah salah satu pengguna jutsu teleportasi yang diciptakan oleh Tobirama Senju, Hokage Kedua. Jutsu tersebut pernah ia gunakan ketika bertemu dengan seorang Raikage dari Kirigakure. Bahkan Raikage tersebut mengakui kecepatan teleportasi Minato tersebut.
4. Tobi atau Uchiha Obito
Menggunakan nama samarannya,yaitu Tobi, Uchiha Obito terlihat dengan lihainya menghindari serangan musuh menggunakan jutsu teleportasinya. Kamui, adalah nama jutsu tersebut. Obito terlihat sangat lihai dan bahkan mungkin tidak kelelahan sama sekali ketika terus – terusan menggunakan tekniknya tersebut. Mungkin hal ini dikarenakan ia terlahir dari keturunan Uchiha, sehingga menyebabkan ia memiliki cakra yang cukup banyak.
5. Uchiha Sasuke
Mungkin Sasuke adalah anggota Uchiha lainnya yang dapat menggunakan jutsu teleportasi selain Obito. Menggunakan teknik matanya, ia dapat berpindah dengan cepat kemanapun ia mau dalam jarak yang cukup dekat. Hal ini pernah ia tunjukkan ketika bertarung dengan Kaguya. Salah satunya adalah ketika Naruto terpental saat melawan Kaguya yang menyebabkan ia berputar – putar dan sulit berhenti. Kemudian dengan cepatnya Sasuke berteleportasi ke belakang Naruto untuk menghentikan gerakan Naruto yang berputar – putar tersebut.
0 Response to "5 Shinobi Naruto Pengguna Jutsu Teleportasi yang Pernah Ada"
Post a Comment